Antusias peserta dalam mengikuti Sosialisasi Dan Bimbingan Teknis Tim Sekretariat Di Kabupaten Lampung Barat Bersama Diskominfotik Provinsi Lampung

Lampung Barat-- Perangkat Desa dan Kelompok tani Setiap Kecamatan yang berada di Kabupaten Lampung Barat bersama Dinas Pertanian Provinsi Lampung, dan Dinas Kominfotik Provinsi Lampung, dan Dinas terkait Pemerintahan daerah Lampung Barat Antusias mengikuti dan berdiskusi mengenai Program Kartu Petani Berjaya Berbasis Elektronik (e-KPB). Bimbingan teknis untuk Sobat e-KPB, yang dilaksanakan di Room Meating Hotel Sari Rasa Liwa,Kabupaten Lampung Barat, kegiatan yang berlangsung pada Pagi hari hingga Petang, pada tanggal 21/09/2023.
.
Kegiatan yang dibuka oleh Gubernur Lampung Arinal djunaidi diwakili oleh Kepala Bidang Pemerintahan Berbasis Elektronik Diskominfotik Provinsi Lampung, Arief Nugroho, S.E., M.Si. dalam acara tersebut.
.
Gubernur lampung menyampaikan yang diwakili Arief Nugroho, S.E., M.Si. InsyaAllah pertemuan hari ini membawa berkah untuk kita semua. Amin , program KPB dengan tujuan untuk meningkatkan pendapatan petani menuju kesejahteraan melalui kemudahan perolehan sarana produksi pertanian, akses permodalan, pembinaan manajemen usaha, penangan panen dan pasca panen, serta pemasaran hasil usaha pertanian. Dalam pelaksaanya, program KPB berbasis teknologi informasi.”ujar Gubernur
.
Program kartu petani Berjaya telah mendapatkan penghargaan sebagai provinsi terbaik dalam “Inovasi Pengembangan Akses Keuangan di Sektor Pertanian, pada TPAKD Award 2021, juga mendapatkan penghargaan Pembangunan Daerah 2021, selain itu juga mendapatkan Peringkat pertama Penghargaan Abdi Bakti Tani Tahun 2021 dan pada tanggal 17 Agustus 2022 juga mendapatkan penghargaan dari Menteri Pertanian RI atas prestasi sebagai Pemerintah Daerah Provinsi Pendukung Pelaksaan Program Asuransi Pertanian, Penghargaan Adhikarya Nararya Pembangunan Pertanian tahun 2023 dari Kementerian Pertanian RI .
.
Keberhasilan meraih penghargaan tersebut bukan berati program telah selesai, tetapi justru menjadi titik awal dilakukanya berbagai tindak lanjut dan pengembangan, sebagaimana yang kita laksanakan hari ini, yaitu Kolaborasi Program KPB dengan Program Smart Village.
.
Aplikasi kartu petani Berjaya berbasis elektronik ini merupakan solusi baru dalam administrasi dan pengelolaan data petani. Dengan aplikasi ini, petani dapat mendaftar,mengakses informasi program pemerintah, melakukan pemesanan input pertanian, dan terhubung dengan layanan perbankan secara lebih efisien. Ini semua bertujuan untuk memberikan kemudahan akses dan meningkatkan kesejahteraan petani kita.
.
Gubernur Percaya kepada  Duta e-KPB, Kader-kader perangkat desa kalian memiliki peran yang sangat penting dalam memperkenalkan aplikasi ini kepada masyarakat. Kalian adalah suara yang membawa pesan-pesan penting mengenai manfaat dan kegunaan aplikasi e-KPB melalui kerja keras dan keahlian kalian, kami yakin pesan tersebut akan sampai kepada seluruh masyarakat wilayah Lampung Barat.
.
Teruslah belajar dan tingkatkan pengetahuan anda tentang aplikasi ini, serta carilah kesempatan untuk berinterkasi dengan petani secara langsung. Jadilah sumber inspirasi bagi petani dan dorong mereka untuk mengadopsi teknologi ini demi berkelanjutan dan kemajuan pertanian kita. Pesan terakhir Gubernur.
Antusias dari sobat e-kpb menyerap materi yang diberikan oleh tim sekretariat e-KPB dengan materi tentang layanan e-KPB,( e-Keanggotaan, e-Pubers, e-Permodalan, e-Beasiswa, e-Gudang Ternak dan Hello-Medic Vet).
Yang bertujuan agar para peserta dapat menyerap dari kegiatan hari ini untuk diaplikasikan ke calon dan pengguna e-KPB petani yang berada di Kabupaaten Lampung Barat yang memiliki kendala dalam mengakses e-KPB.
Yuk sama-sama menjadikan lampung menjadi Provinsi yang berpartisipasi dengan Teknologi demi kemajuan Rakyat Lampung Berjaya.

.

Kegiatn dihadiri oleh Asisten dua , Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Bpk. Wasisno Sembiring, S.E., M.P Staf Ahli Gubernur Bidang TIK Bpk. Prof. Dr. Ir. Syopiansyah Jaya Putra, M.Sis, ASEAN, IPU, Eng., Kabid Diskominfotik Provinsi Lampung Bidang Pemerintahan Berbasis Elektronik, Arief Nugroho, S.E., M.Si.  Kepala Camat dan perangkat Desa Kecamatan Liwa, BPJS Ketenagakerjan Ahmad Gozali, Pimpinan Bank Lampung Liwa Bpk. Dodi.
.
Kegiatan Lalu dilanjutkan dengan pemberian materi Sosialisasi dan Bimbingan Teknis Program Kartu Petani Berjaya Berbasis Elektronik (e-KPB) tahun 2023, yang disampaikan oleh Tenaga Ahli Gubernur Bidang IT, Dr. Ir. Syopiansyah Jaya Putra, M.Sis, IPU, ASEAN.Eng menjelaskan materi tentang e-KPB yang memiliki 14 layanan, yang dapat dimanfaatkan oleh petani Lampung. Guna untuk menumbuhkan sebagai Lampung Berjaya. Yang dimana dapat mengakses Layanan Ke-anggotaan, Penebusan pupuk bersubsidi, e-Permodalan yang bekerjasama dengan 5 Bank yaitu, BNI,BRI,Bank Lampung,Bank Raya Indonesia,Bank Mandiri, dan e-Beasiswa yang bekerja sama dengan Politeknik Negeri Lampung, e-Asuransi yang bekerja sama dengan BPJS dan Jasindo, Layanan e-Saprotan, e-Gudang Ternak,e- Alsintan, e-Sertifikat Benih dan Hello medic Vet.
.
Harapan besar agar seluruh Stakeholder dapat berkontribusi dalam penyebarluasan informasi layanan e-KPB di Lampung Barat. Yang dimana sebagai upaya penyelesaian permasalahan petani secara terstruktur,sistematis dan terintegrasi serta berkesinambungan melalaui program kartu petani Berjaya berbasis elektronik.—KPB CENTER—