Implementasi E-KPB yang terintegrasi dengan Program Smart Village di Kabupaten Tulang Bawang Barat

Kunjungan Kerja Gubernur tersebut dilakukan dalam rangka peluncuran Implementasi Program Elektronik Kartu Petani Berjaya (E-KPB) yang terintegrasi dengan Program Smart Village di Kabupaten Tulang Bawang Barat.

Dalam Kunjungan tersebut Gubernur Lampung Arinal Djunaidi didampingi Pj Bupati Tubaba Zaidirina menyerahkan bantuan dan Program Kegiatan Pemerintah Provinsi Lampung melalui 14 Perangkat Daerah Provinsi Lampung kepada masyarakat, kelompok tani, Industri Kecil Menengah, dan Usaha Kecil dan Menengah Kabupaten Tulang Bawang Barat. Kegiatan dilaksanakan di Pasar Pulung Kencana, Kabupaten Tulang Bawang Barat, Selasa (26/07/2022).

Adapun bantuan yang diberikan oleh Gubernur pada kegiatan tersebut meliputi, bantuan peningkatan populasi ternak dan pengembangan unggas lokal.

Kemudian bantuan pemasyarakatan benih holtikultura bermutu (6000 batang bibit alpukat dan durian), budidaya padi kaya gizi, benih padi, jagung, dan rehabilitasi jaringan irigasi serta bantuan lainnya di bidang pertanian

Gubernur juga memberikan bantuan dibidang sosial, pendidikan, kesehatan, sarana-prasarana untuk UMKM, bantuan sertifikasi halal, bantuan pengembangan desa, perbaikan gizi masyarakat, revitalisasi sarana pendidikan, preservasi jalan, rekonstruksi jalan, dan Rehabilitasi Jalan dan jembatan, serta banyak bantuan lainnya.

Dalam kunjungan tersebut Gubernur juga melakukan berbagai kegiatan, diantaranya meninjau kegiatan Vaksinasi Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) yang dilaksanakan di halaman Pasar Pulung Kencana, serta mencanangkan Kabupaten Tubaba sebagai Sentra Ternak di Provinsi Lampung.