Rapat Persiapan Kolaborasi serta Implementasi e-KPB dengan Smart Village di Kabupaten Mesuji

Pemprov Lampung dan Pemkab Mesuji mengadakan persiapan Kunker Gubernur dalam rangka Implementasi e-KPB kolaborasi Smart Village (4/8/2022) dengan dua agenda yaitu :

1. Bimbingan Teknis Penebusan Pupuk Bersubsidi melalui e-KPB dilaksanakan di Aula BPP Tanjung Raya, dihadiri kelompok tani, kios dan petugas lapangan. Acara dibuka oleh Kadis Pertanian Kabupaten Mesuji, Bimtek dipandu oleh operator KPB Provinsi.

2. Rapat  persiapan “Implementasi e-KPB Kolaborasi Smart Village” bertempat di RM Hambakung, Brabasan, Mesuji, dihadiri  Tim KPB Provinsi Lampung  dan jajaran pemerintah kabupaten diwakili oleh Dinas Pertanian, Dinas PMD, Dinas Kominfo, Dinas Dukcapil dan Dinas Kominfo.