Sosialisasi Kartu Petani Berjaya (KPB) di Tulang Bawang Barat

Tulang Bawang Barat - Tenaga ahli Gubernur Provinsi Lampung, Bidang IT, Dr. Ir. Syopiansyah Jaya Putra, M.Sis, IPU, ASEAN.Eng, menjadi narasumber dalam kegiatan Sosialisasi Kartu Petani Berjaya (KPB) yang dilaksanakan Pemkab Tulang Bawang Barat, Selasa (27/12/2022).

Kegiatan sosialisasi yang dibuka Penjabat Bupati Tulang Bawang Barat, Zaidirina, tersebut, Syopiansyah Jaya Putra menjelaskan diantaranya tentang layanan baru pada aplikasi e-KPB pada 7 Desember 2022.

Layanan baru tersebut Halo medik vet (dokter hewan) merupakan sistem perantara untuk mempertemukan antara peternak/masyarakat dengan dokter hewan untuk dapat berkomunikasi/konsultasi dengan petugas dokter hewan di kabupaten/kota terkait masalah Kesehatan hewan;

Lalu Layanan Gudang ternak, (layanan kepada peternak berupa informasi straw mani beku, pakan dan pelaku usaha serta lalu lintas ternak);  dan Layanan Alsintan, sertifikasi pemeriksaan dan pengujian dalam rangka penerbitan sertifikat mutu benih, layanan alsintan (layanan peminjaman alat dan mesin pertanian untuk proses budidaya dan pasca panen);

Terakhir  Layanan e-sertifikasi benih dan layanan pemasaran hasil pertanian, perikanan dan UKM sehingga mendapatkan harga pantas.

Kegiatan tersebut diikuti Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait, Camat, Kepala Tiyuh (Kepala Desa) dan Kepala BPP se  Kabupaten Tulang Bawang Barat,

Terdapat Enam Layanan Unggulan Pada E-KPB antara lain: Layanan Kemudahan untuk mendapat Sarana Produksi Pertanian (seperti Pupuk, Bibit dan obat obatan).

Layanan Kemudahan untuk mendapatkan akses permodalan dari penbankan, koperasi, dan lembaga keuangan lainnya yang sah. Misalnya kemudahan untuk mendapat Kredit Usaha Rakyat (KUR);  Layanan Kemudahan untuk mendapatkan bantuan, pembinaan manajemen dan teknologi dalam bentuk pendampingan.

Kemudian Layanan Kemudahan pemasaran hasil pertanian/offtaker; Layanan Kemudahan mendapat asuransi; dan   Layanan kemudahan untuk mendapat beasiswa bagi keluarga petani miskin.